IT 1 BPH Unesa Kenali Jati diri dan Solidkan Anggota
Badan Pengurus Harian Imadiklus Unesa mengadakan Imadiklus Training 1 (IT
1) Senin (11/06) bertempat di Villa Anggrek Pacet Mojokerto.Acara yang dikemas
pelatihan sekaligus pengakraban antar anggota. Adapun peserta yang mengikuiti
IT 1 yaitu berjumlah 15 peserta,9 Laki-laki dan 7 perempuan dan ada yang berhalangan
hadir sekitar 5 anggota karena ada urusan keluarga masing-masing.
Imadiklus Training 1 merupakan salah satu Training yang harus diikuti bagi
setiap anggota BPH di Universitas yang memiliki Jurusan Pendidikan Luar Sekolah
sesuai GBHK(Garis Besar Haluan Kerja) Imadiklus .Training tersebut tentunya
memberikan dasar-dasar yang ada di Ikatan Mahasiswa Pendidikan Luar Sekolah
se-Indonesia.
Pemberangkatan dimulai tepat pukul 06.00 dengan menggunakan sepeda motor saling
berboncengan, diiringi hujan deras, jalanan licin, gelapnya jalan akibat
derasnya hujan, banyaknya truck yang bergerombol, membuat perjalanan semakin
menantang dan mengsyik-kan.Beriring-iringan sepesa motor antar anggota saat
perjalanan, menandakan bahwa adanya saling menjaga dan tidak mementingkan rasa
keegoisan dalam individu meskipun dengan kondisi cuaca yang kurang bersahabat.
Turunnya hujan deras terus terjun membasahi tubuh hingga tak menghalangi
kami untuk mengurungkan langkah baik ini menuju ke tempat tujuan.Dinginnya
tubuh tak terasa dengan merasakan kehangatan yang diperoleh dari
terbangunnya kebersamaan antar individu saat berada dijalan dan menggendarai
motor .
Cukup Lama perjalanan ditempuh sampailah juga di tempat tujuan, terlihat
individu sibuk sekali untuk memasukkan tas milik pribadi masing-masing, ke
dalam kamar yang sudah disediakan. Tas dan perlengkapan sudah tertata rapi
ditempatnya, nampak wajah dari peserta sudah bersemangat dan ceria kembali
setelah perjalanan, menandakan siap untuk menerima materi.
Materi pertama adalah mengenai sejarah berdirinya Imadiklus dan BPH Unesa
dimana sangat runtut sekali menjelaskannya hingga tak sadar bahwa wajah para
peserta sangat antusias sekali mendengarkannya.Materi yang disajikan oleh Agung
Firmansyah benar-benar mendetail sekali terlihat bahwa pemateri saksi
berkembangnya Imadiklus dimanapun berada sehingga bisa menyampaikan materi
dengan penuh penghayatan.
Materi usai, dilanjutkan dengan ishoma dimana untuk makan tersebut para
anggota baur membaur secara bersama, saling membantu menyiapkan bahan makanan,
memasaknya hingga menyantapnya secara bersama-sama.Sungguh terasa sekali
kedekatan yang terbangun antar individu anggota BPH.
Materi kedua siap disajikan,kali ini yang mengisi materi yaitu Zakaria
mengenai Kesekertariatan.Banyak sekali yang diterangkan mengenai
surat-menyurat, stempel, prosedur pembuatan surat, proposal, tata cara
penulisan surat dll.Tujuan materi kesekertariatan adalah supaya anggota
mengetahui sekaligus bisa membuat surat dan proposal sesuai kaidah yang diatur
oleh GBHK/Ad/Art Imadiklus.
Materi ketiga yaitu oleh Fendik Setyawan karena berhalangan hadir
digantikan Kolaborasi antara Agung Firmansyah dan Zakaria.Materi ketiga ini
membahas tentang Ad/Art dan tujuan yang ada di Imadiklus.Membahas tentang hal
tersebut sepertinya penyaji sudah benar-benar mengetahui dan paham sampai cara
menjelaskannya pun terlihat benar-benar memaknai apa yang terkandung dalam
setiap disampaikannya
Nampak raut wajah peserta terlihat lemas sekali dan sorot mata yang mulai
memudar, menandakan bahwa peserta waktunya untuk istirahat, sholat dan makan
untuk merelaxsasikan fikiran yang sudah mendapat materi sebelumnya.Tepat pukul
19.00 dimulai kembali untuk meneruskan materi ke empat tentang Organisasi dan
Management Konflik yang disampaikan oleh Khomsun Mubarok Ketua Bem-J PLS yang
bergabung dianggota BPH Unesa Imadiklus. Materi tersebut membahas tentang seluk
beluk Organisasi baik secara umum maupun di Imadiklus serta bagaimana cara
membuat dan menangani menagement konflik dalam organisasi.Nampak jelas sekali
dengan gayanya yang energik dan senyuman manisnya melihatkan bahwa sosok
pemateri benar-benar sudah berpengalaman dan malang melintang di dunia
organisasi.
Materi kelima siap dilanjutkan mengenai tata cara pelaksanaan
sidang(presidium sidang)disampaikan oleh Ali Fikri Fadhillah ketua Dewan
Legistatif Mahasiswa (DLM) Jurusan Pendidikan Luar Sekolah yang ikut juga
menjadi anggota BPH Unesa Imadiklus.
Tujuan dari adanya materi tersebut agar para anggota BPH mengetahui dan mengerti bagaimana tata cara dalam bersidang, bagaimana menggunakan dan apa gunanya palu sidang, hal apa yang harus diperhatikan saat sidang berlangsung, bagaimana etika mengikuti persidangan dsb.Performa yang dicontohkan, tak urung membuat decak kaget para peserta ketika mempraktekkan bagaimana tata cara mengetuk palu sidang.Materi keempat dan kelima sudah diberikan jarum jam di dinding menunjukkan pukul 21.30 berarti waktu untuk tidur malam bisa dilakukan oleh para peserta IT 1, mempersiapkan anggota tubuh untuk menerima materi keesokan harinya.
Tujuan dari adanya materi tersebut agar para anggota BPH mengetahui dan mengerti bagaimana tata cara dalam bersidang, bagaimana menggunakan dan apa gunanya palu sidang, hal apa yang harus diperhatikan saat sidang berlangsung, bagaimana etika mengikuti persidangan dsb.Performa yang dicontohkan, tak urung membuat decak kaget para peserta ketika mempraktekkan bagaimana tata cara mengetuk palu sidang.Materi keempat dan kelima sudah diberikan jarum jam di dinding menunjukkan pukul 21.30 berarti waktu untuk tidur malam bisa dilakukan oleh para peserta IT 1, mempersiapkan anggota tubuh untuk menerima materi keesokan harinya.
Keesokan harinya tepat pukul 04.00 para peserta bangun tidur,sholat shubuh
dan olahraga, sekaligus mengitari jalan menghirup udara segar disekitar villa
Anggrek.Capek berolahraga dan jogging disekitar Villa dilanjut dengan memasak
bersama antar peserta.Dapur yang cukup besar membuat para peserta
berbondong-bondong datang untuk membantu memasak, tanpa terkecuali laki-laki
juga turut serta.Acara memasak bersama usai, dilanjutkan dengan makan bersama
secara berkelompok antara laki-laki sendiri perempuan sendiri, lebih
mengarahkan kepada keakraban dan sikap saling berbagi tanpa menonjolkan
keegoisan antar individu peserta.Perut terasa terisi para peserta lekas untuk
bersih-bersih diri dan siap menerima materi selanjutnya.
Materi keenam siap dipresentasikan oleh Sholehuddin atau biasa dipanggil
adon, Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas
Negeri Surabaya yang berantusias gabung di BPH Unesa.Sholehuddin akan
menerangkan tentang Kepemimpinan (Leadership) baik untuk diri pribadi maupun
dalam organisasi.Badannya yang tambun, perutnya yang uniqe, wajahnya yang
menggelikan dan ucapannya yang inonsen membuat suasana ketika menjelaskan materi
mencair dan tertawa terpingkal-pingkal.
Tepat pukul 09.00 waktunya untuk bersih-bersih dan mempersiapkan barang
bawaan.Acara selanjutnya yaitu rekreasi, menikmati wisata yang ada disekitar
Pacet , merasakan hawa sejuknya air terjun, melihat panorama pemandangan
pegunungan yang disuguhkan, asrinya lingkungan dan ikut berpetualang menyusuri
lereng gunung. Pukul 12.00 waktunya untuk CekOut dari villa Anggrek dan
perjalanan pulang menuju ke Kota Surabaya.